HPL adalah singkatan dari ( high presure laminate ) yang digunakan sebagai bahan pelapis dekorative pylwood atau triplek,HPL memiliki corak yang variatif mulai dari corak kayu dengan berbagai jenis atau memiliki corak polos dengan berbagai warna.pada implementasinya HPL direkatkan pada sebuah pylwood atau triplek dengan lem khusus HPL memiliki lapisan yang terdiri dari paperoverlay paper pattern dan plastic kraft.

    Image result for macam macam motif hpl



  • HPL memiliki berbagai macam kenggulan diantaranya adalah untuk mempercantik furniture yang akan dibuat seperti lemari, meja, wardrobe dan berbagai macam jenis furniture yang lain. Disamping itu HPL memiliki banyak desain yang varian. Jadi sangat cocok diaplikasikan pada ruangan interior dengan tampilan yang modern. HPL terbaik saat ini yang dapat digunakan untuk pelapis dekorativ pada furniture adalah HPL dengan merek Golden atau disebut juga dengan Golden HPL. Golden HPL menyajikan berbagai macam motif dan warna yang dapat diimplementasikan pada semua jenis plywood.

  • 1. HPL Solid Color / Warna
Image result for motif warna hpl

  • HPL solid color / warna jenis HPL ini memiliki warna yang lebih cerah dan berani.HPL solid color / warna  juga Ada yang tampil glossy ataupun matt/doff, yang keduanya tentu saja menarik untuk diaplikasikan.

  • Pemilihan warna yang kuat akan membuat tampilan furnitur menjadi indah dan glamour. HPL jenis ini memiliki warna yang mencolok seperti apple red, apple green, orange, blue dan yellow.

  • 2. HPL Real Wood / Motif Kayu
     Image result for hpl motif kayu
  • Jika Anda ingin menghadirkan HPL dengan suasana alami dan natural seperi warna kayu, HPL real wood / motif kayu ini sangat cocok karena corak,tekstur dan motif kayu yang menarik.HPL real wood / motif kayu ini biasanya lebih cocok untuk ditempelkan pada kitchen set, lemari, meja rias dan lainnya yang terkesan artistik. Untuk jenis HPL ini ada beberapa pilihan yang bisa Anda pilih seperti tiger eye, classic eye, cat eye dan bird eye.

  • 3. HPL Wood Gain / Gradasi Kayu
  • Image result for motif khusus hpl

  • Pilihan untuk motif gradasi kayu ini cocok bagi Anda yang ingin interior rumah terlihat harmonis dan hangat. HPL bercorak kayu ini sangat ragam warnanya, ada warna tua, terang dan pucat. Untuk tipenya hadir mulai dari dark ebony, zebra wood, ori zebrano dan canadian maple.

  • 4. HPL Spesial Features / Motif Khusus HPL
  • Image result for motif warna hpl

  • Tidak hanya sebatas pada warna mencolok ataupun motif kayu, HPL kini juga tersedia dalam warna-warna metal dan gradasi yang berani. Jika Anda memilih warna ini, akan muncul kesan modern dan futuristik yang tercipta.

  • Ada pilihan warna polos ataupun bertekstur sehingga membuat kombinasi ini lebih istimewa. Motif spesial ini seperti snake leather, waveline, hairline, dan lain-lain.

  • Demikian merupakan beragam warna, motif dan tekstur dari HPL laminate dengan harga yang pastinya sesuai dengan budget Anda. Bila Anda ingin pilihan warna hpl yang berbeda cek di ahlinya Taco HPL.
  •  
  •  
  •    
  • Kelebihan HPL

  • 1. Beragam Corak
  • HPL memiliki bermacam ragam corak dan warna permukaan yang dapat kita gunakan, dan dari berbagai ragam tersebut yang paling banyak merupakan corak dan warna kayu berbagai jenis. Ada pula warna dan kesan metalik.
  • 2. Anti Gores
  • HPL memiliki kelebihan yaitu cukup anti gores dan anti air. Tidak seratus persen anti gores, namun memang material ini kuat berkat bahan utamanya yang merupakan plastik keras PVC dengan permukaan bertekstur. Material ini lebih kuat daripada material sheet yang biasanya digunakan untuk melapisi furniture murah yang dijual di toko-toko furniture biasa.
  • 3. Bersih, Mudah, dan Cepat
  • HPL memiliki kelebihan berupa pengerjaan yang lebih bersih daripada menggunakan cat duco atau sanding, karena material ini di lem pada multipleks. Bagi pengrajin meubel dan furniture multipleks, material ini memiliki keunggulan proses pengerjaan yang mudah dan tidak meninggalkan sampah serta cepat.
  • Namun disamping kelebihan-kelebihan tersebut, ada pula kelemahan material HPL ini, antara lain:
  • Kekurangan HPL

  • 1. Tidak dapat Digunakan untuk Bidang lengkung kecil
  • Pengerjaan dengan HPL menyulitkan atau bahkan tidak mungkin untuk membuat bidang yang lengkung terlalu kecil, misalnya sudut lengkung dengan jari-jari 5cm. Karena itu biasanya bidang lengkung yang terlalu kecil tersebut akan menggunakan paduan dengan sheet plastik.
  • 2. Pemotongan HPL Tidak Rapi                 
     pemotongan HPL yang kurang sempurna akan mengakibatkan terlihat adanya lapisan ketebalan HPL dan banyak pula kasus HPL terlihat kurang rapi pada sudut-sudutnya.
  • 3. Kurang Flexible
  • Secara fisik HPL sangat keras, tingkat flexibelnya rendah dan mudah patah sehingga jika tidak hati-hati akan meningkatkan biaya produksinya


  • 4. Lem Mudah Lepas
  •  
  • Lapisan HPL sering lepas jika proses lem yang tidak sempurna
  •  

  • 5. HPL Kurang Natural
  •  
  • HPL kurang natural dibandingkan cat melamik, dimana cat melamik dapat menampilkan keaslian motif urat kayu dari material kayu yang dipakai.
  •  

Komentar

Postingan populer dari blog ini